Pendidikan

208 Pramuka Penggalang SD Ikuti Jambore Ranting Denpasar Timur

MANGUPURA, lintasbali.com – Sekretaris Camat Denpasar Timur Ketut Sri Karyawati, S.KM., M.Kes, secara resmi membuka Jambore Kwartir Ranting Denpasar Timur ditandai dengan penyematan tanda peserta dilanjutkan dengan pelepasan balon pada Kamis, 14 September 2023 bertempat di Lapangan Panahan Klub Panahan Arsa, Br. Telanga, Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung.

Jambore Dentim 2023 dilaksanakan selama tiga hari dua malam mulai Kamis-Sabtu, 14-16 September 2023 mengambil tema “Melalui Kegiatan Jambore Kwartir Ranting Denpasar Timur Tahun 2023, Kita Pupuk Rasa Mandiri, Cerdas, Kreatif dan Inovatif Untuk Meningkatkan Disiplin Kerja”.

Penyematan Tanda Peserta Jambore Ranting Denpasar Timur oleh Sekretaris Camat Denpasar Timur Ketut Sri Karyawati pada Kamis, 14 September 2023

Ketua Kwartir Ranting (Ka.Kwaran) Denpasar Timur, Ni Made Seniwati, S.Pd., M.Pd selaku Penanggungjawab kegiatan dalam laporannya menyampaikan Jambore Ranting Denpasar Timur diikuti sebanyak 208 anggota Pramuka masing-masing terdiri dari 13 Regu Penggalang Putera dan 13 Regu Penggalang Puteri dari Gugusdepan yang berpangkalan di Tingkat Sekolah Dasar (SD) di wilayah Denpasar Timur.

Pembina Upacara Ketut Sri Karyawati, S.KM., M.Kes dalam Berbagainya menyampaikan penghargaannya kepada seluruh peserta Jambore Ranting Denpasar Timur dan seluruh panitia yang bertugas dari awal hingga pelaksanaannya. Ia juga menekankan pentingnya pendidikan kepramukaan sebagai wadah pembentukan karakter bagi generasi muda.

“Kakak sangat mengapresiasi keikutsertaan Adik-adik anggota Pramuka dalam mengikuti Jambore Ranting Denpasar Timur. Berada didalam terbuka selama tiga hari dua malam,” kata Karyawati.

Dirinya juga mengatakan bahwa setiap anggota Pramuka harus mampu mengamalkan apa yang menjadi Kode Kehormatan Gerakan Pramuka yaitu Tri Satya dan Dasa Dharma. Setiap anggota Pramuka juga harus mampu menerapkan konsep Hindu Bali yaitu Tri Kaya Parisudha dan Tri Hita Karana.

BACA JUGA:  Sambut Ulang Tahun ke-39, Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana Gelar Konferensi ICBME dan ICIAT 2023

Jambore Ranting Denpasar Timur diisi dengan berbagai kegiatan sesuai dengan Metode Kepramukaan yaitu Kegiatan Menarik dan Menantang yang dilakukan di alam terbuka. Seperti Scouting Skill, Kreativitas Budaya, Patriotisme, penjelajahan, karnaval, pentas seni dan kegiatan lainnya.

Sementara itu, Ketua Harian Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Denpasar Dr. I Gusti Lanang Jelantik yang juga hadir dalam pembukaan Jambore Ranting Denpasar Timur menyampaikan apresiasinya kepada pengurus Kwarran Dentim yang sudah bekerja keras menyelenggarakan Jambore Ranting Denpasar Timur ditengah segala keterbatasan. (AR)

Post ADS 1