News

Jembrana Bergetar, Tiga Mantan Bupati Jembrana All Out Menangkan Koster-Giri dan Bang-Ipat

JEMBRANA, lintasbali.com – Tiga mantan Bupati Jembrana all out (sekuat tenaga/puputan) menangkan paslon Gubernur Bali Nomor 2 Wayan Koster-Giri Prasta (Koster-Giri) dan paslon Bupati Jembrana Nomor 2 Made Kembang dan Ngurah Patriana Krisna (Bang-Ipat). Tiga mantan Bupati ini yakni Ida Bagus Indugosa, I Gede Winasa dan I Putu Artha.

Mantan Bupati ini hadiri langsung kampanye terbuka tahap pertama di Kecamatan Melaya Jembrana, Selasa 8 Oktober 2024. Sang legendaris Jembrana.

Gede Winasa ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan Bang-Ipat di Jembrana. Dalam kesempatan itu, ia menargetkan kemenangan 60 persen bagi Koster-Giri dan Bang Ipat.

Kampanye Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali Wayan Koster dan Nyoman Giri Prasta di Kabupaten Jembrana

“Koster-Giri dan Bang-Ipat didukung langsung tiga mantan Bupati, yakni Ida Bagus Indugosa, I Gede Winasa dan I Putu Artha. Dukungan ini tidak main main. Kami juga didukung sejumlah partai pengusung yang luar biasa. ini yang meyakinkan Koster-Giri dan Bang Ipat akan memenangkan pilkada serentak,” kata calon Bupati Jembrana Nomor 2 Made Kembang.

Tampak hadir dalam kampanye tersebut, pengurus PDI-P Bali dan Jembrana, anggota DPRD Jembrana dan Bali, Partai pengusul dan pendukung, relawan, ketua tim pemenangan Koster-Giri, Alit Kelakan, tokoh-tokoh masyarakat Melaya dan ribuan warga se-kecamatan Melaya Jembrana.

Sebelum menuju ke lokasi kampanye, Koster-Giri singgahi kediaman Bupati Jembrana 2010-2020 I Putu Artha. Di sana telah menunggu kelurga besar Putu Artha dan juga keluarga besar Winasa serta paslon Bang-Ipat.

Dari lokasi ini, mereka bertolak bersama-sama menuju venue kampanye. Tiba di sana, ribuan warga antusias menyambut.

Winasa begitu dinantikan warga. Mereka antusias dan berharap pada Koster-Giri dan Bang Ipat agar melanjutkan semua program-program Winasa, seperti sekolah gratis, kesehatan gratis, jaminan sosial, infrastruktur, dan lainnya.

BACA JUGA:  Fokus Aksi Kemanusiaan, Hotel Vila Lumbung & Vila Lumbung Canggu Berbagi Kebutuhan Pokok untuk Karyawan

Kampanye di Kabupaten Jembrana berlangsung di tiga lokasi. Pertama di Kecamatan Melaya, kecamatan Jembrana dan Negara serta kecamatan Mendoyo dan Pekutatan. (Red/Rls)

Post ADS 1