Pendidikan

Kwarcab Denpasar Gelar Kursus Mahir Lanjutan, Tingkatan Pengetahuan Pembina Pramuka

DENPASAR, lintasbali.com – Dalam upaya meningkatkan kemampuan dan pengetahuan seorang pembina dengan materi kepramukaan, sebanyak 16 orang Pembina Pramuka Putra-Putri mengikuti Kursus Mahir Lanjutan (KML) Golongan Penggalang yang digelar oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Denpasar mulai 9-14 Desember 2024 bertempat di SMP Negeri 2 Denpasar.

KML merupakan jenjang tertinggi sebagai pembina pramuka dan juga syarat untuk menjadi tenaga pendidik dalam Gerakan Pramuka. Peserta KML akan mendapatkan sertifikat atau ijazah sebagai tanda bukti bahwa mereka telah menjadi pembina pramuka.

Kurikulum penyelenggaraan KML bersumber dari Kwartir Nasional Gerakan Pramuka yang memuat 70 jam Pelajaran sesuai Keputusan Kwarnas Nomor 48 Tahun 2018.

KML Penggalang Kwarcab Denpasar dibuka oleh Dr. I Gusti Lanang Jelantik selaku Ketua Harian Kwarcab Denpasar didampingi Made Arawan dan Agus Jaya Mataram selaku Sekretaris dan Kapusdiklatcab Kwarcab Denpasar.yang ditandai dengan penyerahan Bendera Pusdiklatcab Denpasar kepada R.R. Dyah Sanjaya selaku Pimpinan Kursus KML.

Lanang Jelantik dalam sambutannya mengatakan tujuan dari penyelenggaraan KML yaitu Membina mental, fisik, intelektual, emosional, dan sosial pembina pramuka; Memperbanyak jumlah pembina pramuka mahir lanjutan yang berkualitas di Denpasar; serta Memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan untuk mengasuh peserta didik di Gugusdepan.

“Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja di tahun 2024 yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dari calon calon Pembina yang berada di Gugus Depan dengan harapan calon-calon Pembina yang berada di Gugus Depan dapat meningkatkan kualitasnya dengan mengikuti KML ini,” kata Lanang Jelantik.

Peserta KML berkesempatan mempelajari berbagai materi, mulai dari dasar-dasar kepramukaan hingga metode dan teknik pembinaan Pramuka.

KML juga membantu mengembangkan wawasan, dan sikap pembina Pramuka.
Peserta KML diajak untuk berpikir kritis dan kreatif dalam memecahkan masalah, serta memiliki sikap yang lebih positif dan bertanggung jawab. (LB)

Post ADS 1