Kuliner

Clover Cafe Ubud Sajikan Makanan Vegan, Western Hingga Indonesian Food

GIANYAR, lintasbali.com – Apakah Anda saat ini sedang berlibur di kawasan pariwisata Ubud di Gianyar Bali? Dan apakah Anda sedang bingung mencari tempat makan yang enak dan lezat? Tidak usah bingung lagi, kini sudah ada tempat yang cocok untuk bersantai sambil menikmati indahnya kota Ubud.

Coba datang saja ke Clover Cafe yang berlokasi di Jl. Penentanan, Desa Sayan, Ubud, Gianyar, Bali. Cafe ini bisa menjadi salah satu rekomendasi untuk breakfast (makan pagi), lunch (makan siang) dan dinner (makan malam). Atau bisa juga sekedar nongkrong sambil mencicipi beberapa camilan atau kudapan kreasi Clover Cafe.

Dibuka sebulan lalu, Clover Cafe menawarkan sajian enak dan lezat dengan sentuhan dan kreasi dari professional chef. Menu yang disajikan mulai dari makanan vegetarian, western food dan tidak ketinggalan Indonesian food.

Clover Cafe dapat ditempuh dengan berkendara sekitar 10 menit dari pusat Kota Ubud ke arah barat dekat dengan museum Blanco tepatnya di areal depan The Hava Ubud A Pramana Experience. Clover Cafe adalah tempat yang cocok untuk Anda bersantai bersama pasangan maupun keluarga sambil menikmati sajian enak dan lezat.

Vaundra Aristra, Resort Manager The Hava Ubud A Pramana Experience saat ditemui pada Selasa, 7 Nopember 2023 menyampaikan sejak pertama kali dibuka untuk umum, Clover Cafe mulai menarik perhatian wisatawan sekitar untuk sekedar nongkrong santai ditemani sajian enak dan lezat.

“Sejak dibuka pertama kali, tempat ini sudah ramai dikunjungi pengunjung. Lebih banyak sore menjelang malam. Namun kami siap juga untuk breakfast dan lunch”, kata Vaundra.

Berbicara soal harga, semua makanan dan minuman yang ditawarkan di Clover Cafe sangat terjangkau. Harga makanan sebanding dengan kelezatannya. Jadi Anda tidak akan pernah rugi datang menikmati sajian kuliner di Clover Cafe. (AR)

Post ADS 1