Seputar Bali

Dewa Made Indra Apresiasi Kinerja ASN Lingkungan Pemprov Bali

Denpasar, Lintasbali.com – Sekretaris Daerah Provinsi Bali Dewa Made Indra memimpin Apel Disiplin, Senin (2/3) pagi di Halaman Kantor Gubernur Bali, Renon, Denpasar dengan memberikan beberapa arahan kepada para peserta apel, yang terdiri dari jajaran pimpinan OPD dan ASN di lingkup Pemprov Bali.

Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Dewa Made Indra saat memberikan arahan dalam Apel Disiplin awal bulan Maret (2/3)

Pada kesempatan tersebut, Sekda Dewa Indra mengapresiasi kinerja ASN yang ditunjukkan belakangan ini yang sesuai arahan yaitu bisa menyelesaikan tugas dengan disiplin dan tepat waktu. Ini perubahan yang baik, karena sebelum-sebelumnya masih ada kebiasaan untuk menyelesaikan tugas mepet pada waktu yang ditentukan.

Sesuai dengan isntruksinya di awal tahun, ternyata semuanya bisa menjalankan dengan baik dan menunjukkan bahwa ASN di lingkungan Pemprov Bali bisa bekerja dengan cepat dan tepat waktu. Dewa Indra juga mengatakan meskipun banyak OPD yang harus lembur hingga malam, ternyata bisa selesai 100 persen.

Suasana apel disiplin di lingkungan pemprov Bali pada hari Senin (2/3)

Contohnya dalam pengisian LHKPN dan Sensus contohnya yang sudah ditentukan waktunya, ternyata bisa selesai. Rangkaian kerja cepat ini membuktikan bahwa semua bisa melakukannya.

“Tidak boleh lagi ada kerja yang lamban, karena berdasarkan pengalaman, kita bisa melakukannya. Jadi tidak ada alasan lagi untuk terlambat mengerjakan tugas-tugas,” kata Dewa Indra dalam arahannya.

BACA JUGA:  LPD Desa Adat Kedonganan Bagikan 39 ton Beras dan Daging
Post ADS 1