News

Dua Hari, Di Denpasar Tidak Ada Penambahan Kasus Positif Covid-19

Denpasar, Lintasbali.com – Langkah cepat yang disertai kebijakan yang tepat sasaran yang dilaksanakan Pemkot Denpasar perlahan mulai membuahkan hasil. Terbukti, sebagai daerah dengan mobilitas masyarakat yang paling tinggi, Kota Denpasar mencatatkan tidak adanya penambahan kasus Positif Covid-19 baru selama dua hari berturut-turut, yakni pada Sabtu (2/5) dan Minggu (3/5).

“Iya selama dua hari berturut turut sejak Sabtu kemarin dan Minggu hari ini Kota Denpasar tidak ada penambahan kasus baru Covid-19,” ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai di Denpasar, Minggu (4/5).

Lebih lenjut dijelaskan, jika menelisik data perkembangan Kasus Covid-19 di Kota Denpasar memang tren peningkatan kasus mulai landai. Bahkan per hari ini, Minggu (3/5) kembali tercatat tidak ada penambahan kasus baru. Hal ini menurut Dewa Rai tak lepas dari intervensi dan langkah tegas yang dilaksanakan Pemkot Denpasar melalui Gugus Tugas Covid 19 dibantu Satgas di tingkat Desa dan Kelurahan serta Desa Adat dengan berbagai kebijakan.

“Kebijakan yang dilaksanakan Pemkot Denpasar, seperti halnya memperketat disiplin masyarakat dengan pengawasan penduduk pendatang, pengawasan perbatasan, serta menerapkan sistem karantina di rumah singgah sangat efektif menekan penyebaran kasus baru Covid-19, serta melakukan penjemputan paksa bagi warga yang berstatus OTG untuk dikarantina. Mudah mudahan kedepan yang sembuh juga semakin meningkat,” ujar Dewa Rai.

Kendati tren cenderung landai, pasien psoitif yang sembuh juga terus meningkat. Melihat kondisi ini, masyarakat dan semua pihak diminta tidak lengah dan justru harus lebih disiplin lagi melaksanakan protokol kesehatan covid 19 . Hal ini mengingat Kota Denpasar belum sepenuhnya terbebas dari Covid-19.

“Kewaspadaan harus terus ditingkatkan, utamanya lebih disiplin dalam mengikuti arahan Pemerintah, dan selalu menerapkan PHBS serta mencuci tangan dengan sabun, dan yang tak kalah penting, gunakan masker saat keluar rumah, namun jika tidak mendesak, alangkah baiknya tetap dirumah untuk sementara waktu,” ujar Dewa Rai.

BACA JUGA:  Dirjen Hindu Dukung Perluasan Lahan STAHN Mpu Kuturan untuk Pengembangan Lembaga

Untuk diketahui, hingga Minggu (3/5) Update Data Covid-19 di Kota Denpasar secara rinci terdapat 55 kasus positif di Denpasar. 25 orang dinyatakan sembuh, 2 orang meninggal dan 28 orang masih dalam perawatan. (Red/LB/Rls)

Post ADS 1