News POLHUKAM

Kaum Milenial Banjar Abianangka Siap Menangkan AMERTA Jadi Wali Kota Denpasar

Denpasar, Lintasbali.com – Ratusan kaum melenial di Banjar Abianangka Kelod, Kesiman Petilan siap memenangkan Pasangan Calon (Paslon) AMERTA Nomor Urut 2 Gede Ngurah Ambara Putra dan Made Bagus Kertha Negara maju sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Denpasar untuk periode 2021-2025.

Putu Metta Dewinta Wandy, SH yang juga salah satu tim pemenangan Paslon AMERTA saat membuka acara mengatakan bahwa kaum milenial di Banjar Abianangka Kelod sepenuhnya akan mendukung. Karena program visi-misi Paslon AMERTA dirasakan langsung bisa menyentuh kalangan milenial. Jadi pada Intinya kita tidak salah memilih pemimpin.

“Saatnya Kota Denpasar butuh perubahan untuk bisa mewujudkan Denpasar Berseri, Smart City, Berbudaya dan Berdaya Saing,” ujar Putu Matta yang juga salah satu anggota DPRD Kota Denpasar dari Partai Golkar, Jumat (4/12).

Ketua tim pemenangan Paslon AMERTA I Wayan Mariana Wandira menyampaikan kalau AMERTA akan hadir membawa jaminan BPJS buat masyarakat di kala masyarakat sakit.

“Ketika ada yang meningal AMERTA juga hadir dengan memberikan bantuan Rp 10 Juta dan melahirkan Rp 1 Juta untuk seluruh masyarakat ber-KTP Denpasar,” terangnya.

Kemudian, bila AMERTA terpilih jadi Wali Kota Denpasar, maka biaya pendidikan untuk sekolah swasta akan di subsidi. Nantinya sekolah swasta dan negeri akan di sama ratakan terkait biaya pendidikan supaya kesannya tidak ada perbandingan dan perbedaan nantinya.

Bahkan, AMERTA terus nantinya akan hadir di setiap sisi masyarakat. Tidak itu saja, AMERTA juga hadir untuk memberikan bantuan kepada Sekee Truna untuk di bidang pelestarian dan seni budaya dengan memberikan bantu Rp 25 Juta pertahun.

Selain itu, bantuan untuk prajuru Banjar Adat yang juga untuk melestarikan seni budaya di Adat sebesar Rp 30 Juta pertahun, Dadia Rp 5 Juta pertahun dan mensubsidi biaya pendidikan untuk sekolah swasta,” ucapnya.

BACA JUGA:  Unud Gelar Kuliah Perdana Mahasiswa Program Pascasarjana, Rektor Harapkan dapat Lulus Tepat Waktu

Kalau program visi-misi AMERTA ini berjalan, maka akan dirasakan langsung manfaatnya buat masyarakat Kota Denpasar. Nah mungkin masyarakat akan bertanya untuk bisa merealisasikan semua itu, dananya dari mana. “Dananya akan dicarikan lewat PAD, mengurangi kegiatan seremonial dan menggali potensi yang belum tergali oleh pemerintah selama ini,” jelasnya.

Ditambahkan, bantuan dana yang akan diberikan AMERTA untuk bisa merealisasikan semua program visi-misi nantinya dikelurkan tidak dalam bentuk bansos ataupun hibah. “Karena sudah masuk dalam program rencana kerja. Ini bisa rutin diberikan selama masyarakat Kota Denpasar memang membutuhkan,” tambahnya.

Ayo mari bersama-sama memenangkan AMERTA tanggal 9 Desember 2020. Jangan ragu-ragu lagi, sebab AMERTA adalah solusi untuk perubahan buat Kota Denpasar. Ingat datang ke TPS untuk Coblos Nomor 2.

Sementara Calon Wali Kota Denpasar dari Paslon AMERTA Nomor Urut 2 Gede Ngurah Ambara Putra kembali menyampaikan kepada kaum milenial Banjar Abianangka Kelod agar sepenuhnya ikut mengawal program visi-misi AMERTA supaya jangan sampai hangus. Ini adalah program pro rakyat untuk masyarakat Kota Denpasar.

Ditempat terpisah, Paslon AMERTA juga melakukan hal yang sama di Jalan Tukad Pakerisan untuk bertemu dengan relawan dan saksi dari Partai Demokrat Denpasar. Di tempat ini pula, Ambara Putra menjelaskan program unggulan yang akan segera di realisasikan apabila masyarakat Kota Denpasar mempercayai Paslon AMERTA jadi Walikota dan Wakil Walikota Denpasar.

Salah satu relawan yang ikut dalam acara yang dikemas berupa simakrama ini mengatakan pihaknya sudah sangat lelah dan capek dengan konsep satu jalur. Harapan yang diinginkan yaitu Paslon AMERTA membawa perubahan di Kota Denpasar. “Dua tahun tidak terbukti jalankan program, kami siap mundur sebagai Walikota dan Wakil Walikota Denpasar. Itu garansi Paslon AMERTA,” pungkas Ambara Putra. (*/Rls)

Post ADS 1