Destinasi

Pilihan Tepat Akomodasi, The Sanctoo Villas & Spa Tingkatkan Standard Operation Prosedur Hygiene dan Cleanliness

Denpasar, Lintasbali.com – Sejak mewabahnya Covid-19 di Indonesia, Bali adalah salah satu destinasi liburan terkenal di seluruh dunia. Saat ini mengalami ujian terberat terutama pada sektor pariwisata sehingga berpengaruh terhadap kunjungan wisatawan saat ini.

Berbagai cara yang dilakukan sektor pariwisata bertahan ditengah-tengah pandemic covid-19 seperti yang dilakukan oleh The Sanctoo Villas and Spa yaitu meningkatkan secara ketat Standard Operation Procedure Hygiene and Cleanliness untuk antisipasi penyebaran Covid -19 sesuai anjuran dari World Health Organization dan Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.

Semua staff The Sanctoo Villas and Spa sudah diberikan sosialisasi mengenai pedoman bagaimana langkah-langkah preventif untuk meningkatkan hygiene dan kebersihan setiap kamar dan public area terutama pada high-touch object yang akan selalu dibersihkan dengan standard desinfectan rumah sakit.

“Kenyamanan tamu selama menginap di The Sanctoo Villas and Spa merupakan prioritas utama kami sehingga tidak ada rasa khawatir untuk menghabiskan liburan selama masa pandemic covid-19 maupun dimasa akan mendatang” ujar General Manager I Putu Subali Adi Putra.

I Putu Subali Adi Putra, General Manager The Sanctoo Villas and Spa Ubud

Putra Subali menyampaikan secara garis besar standard yang dilakukan di The Sanctoo Villas and Spa yaitu meliputi Standard Kesehatan dan Keselamatan untuk Staff seperti secara rutin melakukan pengecekan suhu tubuh dengan thermo gun yang sudah disiapkan dan mencuci tangan secara teratur, semua staff wajib mengenakan masker wajah dan disposable gloves untuk staff yang secara langsung melayani pengunjung dan selalu mengingatkan untuk protocol physical – distancing saat bekerja.

Sedangkan untuk standard pelayanan untuk pengunjung meliputi, pertama: pengecekan suhu badan dengan thermo gun saat kedatangan dan mengingatkan untuk mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer serta standard physical-distancing, kedua: masker wajah dan hand sanitizer akan disediakan untuk semua pengunjung dan untuk antisipasi, ketiga: The Sanctoo Villas and Spa telah menyediakan room isolation dan team emergency yang akan membantu pengunjung atau staff yang terlihat menunjukan gejala Covid-19 dan akan dirujuk ke Rumah Sakit terdekat yang menangani pasien Covid-19 sesuai dengan rekomendasi dari Pemerintah Provinsi Bali.

BACA JUGA:  Empat Danau Cantik di Bali yang Wajib Dikunjungi

Pihaknya juga mengatakan standar pembersihan facilities dan product meliputi, pertama: Fasilitas hand sanitizer telah disiapkan di beberapa publik area hotel, kedua: meningkatkan penyemprotan desinfektan ke seluruh public area, ketiga: melakukan deep-cleaning secara berkala di semua kamar and publik area hotel, keempat: Food and Beverage Operation selalu mengikuti International Standard HACCP ((Hazard Analytical Critical Control Point).

“Kami berharap dengan adanya Standard Operation Procedure Hygiene and Cleanliness yang dilakukan di The Sanctoo Villas and Spa dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi para pengunjung sehingga para tidak perlu khawatir untuk menentukan pilihan akomodasi berlibur di The Sanctoo Villas and Spa, Bali-Ubud”, kata Putra Subali. (Red/LB/Rls)

Post ADS 1