Pendidikan

Plaza Saraswati Diresmikan di Poltekpar Bali

MANGUPURA, lintasbali.com – Bangunan megah dengan lanskap sangat luas menjadi venue baru di kawasan kampus Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Bali, Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan, Badung. Dengan ikon patung Dewi Saraswati setinggi 12 meter dan dikelilingi kolam air mancur, venue tersebut diberi nama Plaza Saraswati.

Peresmiannya dilakukan oleh Sekretaris Kemenparekraf, Dra. Ni Wayan Giri Adnyani, M.Sc.,CHE pada hari Kamis, 29 September 2022 dan dihadiri beberapa pejabat Kemenparekraf antara lain Kapusbang SDM Pariwisata, Staf Ahli Kemenparekraf, Inspektorat.

Hadir pula para Direktur atau perwakilan PTNP / Poltekpar di bawah Kemenparekraf (Poltekpar Medan, Poltekpar Palembang, Poltekpar NHI Bandung, Poltekpar Lombok dan Poltekpar Makassar) dan para mantan Ketua BPLP Nusadua Bali dan Ketua STP Nusa Dua Bali (nama Poltekpar Bali sebelumnya). Selain itu dari pihak eksternal kampus tampak para ketua atau perwakilan asosiasi pariwisata, tokoh masyarakat dan lainnya.

Direktur Poltekpar Bali, Drs. Ida Bagus Putu Puja, M.Kes, dalam sambutannya menjelaskan tentang filosofi yang terkandung dalam pembangunan venue baru Plaza Saraswati.

“Dewi Saraswati merupakan simbol ilmu pengetahuan dan kebijaksanaan, demikianlah seharusnya bahwa kampus harus memuliakan ilmu pengetahuan sehingga dapat melahirkan generasi yang cerdas dan bijaksana dalam segala hal dengan kecerdasannya tersebut. Peresmian ini dirangkaikan dengan perayaan World Tourism Day 2022 yang diawali pada 26/9/2022 lalu hingga terakhir pada 30/9/2022. Kegiatannya meliputi menanam bibit pohon mangrove, melepas tukik ke laut bebas, demo memasak makanan tradisional, yoga, seminar, peresmian Plaza Saraswati ini dan lainnya,” kata Ida Bagus Putu Puja.

Sementara dalam pidato peresmian, Ni Wayan Giri Adnyani mengharapkan agar fasilitas yang baru ini mampu memotivasi dan menginspirasi segenap sivitas akademika Poltekpar Bali untuk bekerja lebih baik dalam melahirkan insan-insan pariwisata yang unggul ke depannya.

BACA JUGA:  Putu Winastra Resmi Nahkodai DPD ASITA Bali

“Plaza Saraswati ini dapat menjadi wahana inspirasi, soliditas dan sinergitas dalam berkreasi untuk menciptakan lingkungan kampus yang harmonis dan nyaman untuk proses belajar mengajar. Kami mengapresiasi kerja keras seluruh tim Poltekpar Bali hingga dapat terwujudnya Plaza Saraswati ini,” kata Sesmenparekraf / Sestama Baparekraf tersebut.

Beliau juga menyampaikan bahwa perayaan Hari Pariwisata Dunia 2022 secara internasional yang baru saja berakhir telah dibahas dalam rapat evaluasi bersama Menparekraf Sandiaga Uno dengan hasil yang memuaskan dalam sukses substansi dan juga secara keseluruhan sukses penyelenggaraannya. (LB)

Post ADS 1