News Seputar Bali

PLN : Listrik tidak Dipadamkan saat Nyepi, Kecuali Nusa Penida

DENPASAR, lintasbali.com – Memperingati Hari Suci Nyepi tahun baru Caka 1943, PLN UID Bali memastikan bahwa listrik diseluruh Bali tidak akan dipadamkan kecuali di Pulau Nusa Penida. PLN UID Bali akan tetap menjaga pasokan listrik ke seluruh Bali.

Hal tersebut disampaikan I Made Arya, Manajer Komunikasi PLN UID kepada wartawan di Denpasar, Jumat (12/3/2021). “Listrik kami tidak padamkan saat Nyepi nanti kecuali Nusa Penida, hal ini sesuai permintaan Majelis Desa Adat setempat agar perayaan Nyepi benar-benar hikmat”, ujarnya.

Made Arya juga menyampaikan listrik di Nusa Penida dipadamkan mulai Minggu (14/3) Pk 06.00 wita hingga Senin (15/3) Pk 06.00 wita. Namun, listrik di pusat pelayanan masyarakat seperti Puskesmas, Rumah Sakit dan Kantor Polisi tidak dipadamkan karena sudah menggunakan mesin genset.

I Made Arya, Manajer Komunikasi PLN UID Bali

Selain itu, PLN UID Bali juga memprediksi terjadinya penurunan pemakaian tenaga listrik mulai 35 hingga 40 persen pada Hari Raya Nyepi. Berdasarkan data PLN, prediksi beban puncak listrik saat Nyepi yaitu sebesar 531 MW, sedangkan dalam kondisi normal beban puncak listrik mencapai sekitar 900 MW.

Dalam menjaga kepercayaan dan memberikan pelayanan terbaiknya, PLN UID Bali juga menyiagakan sebanyak 527 petugas pelayanan teknik, 233 pegawai PLN yang tersebar di 52 lokasi posko siaga dan 41 vendor KHS dari PLN UID Bali.

“Kita juga siagakan sekitar lima ratus orang petugas yang siap terjun ke lapangan apabila terjadi gangguan kelistrikan seperti kabel terbakar dan masalah listrik lainnya yang bersifat darurat”, pungkas Made Arya. (AR)

BACA JUGA:  Tourism Confucius Institute gelar Webinar International "Strategi Pulihkan Market China untuk Pariwisata Indonesia"
Post ADS 1