Tabanan, Lintasbali.com – Untuk ketiga kalinya Tanah Lot Art & Food Festival yang digelar selama 3 hari mulai tanggal 13-15 Maret 2020, sore tadi Jumat (13/3) dibuka secara resmi oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak (PPA) Bintang Puspayoga.
Turut mendampingi Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti, Ketua DPRD Provinsi Bali Adi Wiryatama dan Manajer Operasional Tanah Lot I Ketut Toya Adnyana.
Tanah Lot Art & Food Festival #3 dibuka ditandai dengan pemukulan Okokan yaitu salah satu jenis instrumen alat musik tradisional di Kecamatan Kediri Tabanan Bali. Dilanjutkan dengan pementasan kolosal Okokan Nangluk Merana yang dimainkan oleh kurang lebih 900 orang yang berasal dari 7 Banjar se-Kecamatan Kediri Tabanan.
Melalui festival ini, Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti ingin memperkenalkan seni tradisi budaya Bali sekaligus memperkenalkan kuliner khas Bali yang saat ini mulai ditinggalkan.
“Saya ingin pariwisata Bali sehat kembali dan target wisatawan yang berkunjung ke Tanah sebanyak 3,5 juta orang kembali tercapai,” kata Eka Wiryastuti kepada media yang hadir. (Red/LB/Ariek)